asa
Hanya seorang murid SMA yang hobi meracau dan suka mencap dirinya sebagai forever-galau.
Kalau kata Pottermore, saya ini Ravenclaw tapi nyatanya pemalas dan sering ogah megang buku pelajaran. Kerjaannya nonton anime, baca buku dan juga manga, browsing, motret (dari landscape pegunungan sampai tempat sampah di dekat meja belajar), mikir kejauhan, main Rubik's dan/atau puzzle cube lainnya, gambar (oh, iya, itu banner sama self-portrait yang ganteng (...) saya yang gambar, jadi jangan dicuri ya hohoh), meratapi nasib, dan ngebacain diskusi orang lain tapi habis itu cuman manggut-manggut doang di depan komputer sambil narik kesimpulan sendiri. Cita-citanya mau jadi tukang bedah orang mati—atau bahasa (agak) lebih kerennya, jadi dokter forensik—dan punya apartemen sendiri serta mobil Lamborghini warna lime green.
Ya, gitu deh, pokoknya.